MAN Paluta Lantik Pengurus OSIM Periode Tahun 2025

Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Padang Lawas Utara menggelar acara pelantikan pengurus Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) periode tahun 2025. Acara tersebut berlangsung khidmat di Lapangan Madrasah,

Serah Terima Jabatan secara simbolis pengurus OSIM 2024 kepada pengurus OSIM 2025

Gunungtua  (Humas), Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Padang Lawas Utara menggelar acara pelantikan pengurus Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) periode tahun 2025. Acara tersebut berlangsung khidmat di Lapangan Madrasah, Senin (10/02).

Pelantikan ini dihadiri oleh Kepala MAN Padang Lawas Utara, Bapak/Ibu guru, staf, serta seluruh siswa. Acara dimulai dengan pembacaan Surat Keputusan (SK) pengangkatan pengurus OSIM yang baru, dilanjutkan dengan prosesi tanya jawab, pembacaan ikrar, serta pelantikan dan penyematan pin kepada pengurus OSIM yang baru.



Dalam sambutannya, Kepala Madrasah yang pada kesempatan kali ini diwakili oleh Wakil Kepala Madrasah Bidang Kesiswaan,  Ambat Siregar, S.Ag., menyampaikan harapannya agar pengurus OSIM yang baru dapat menjalankan amanah dengan baik dan mampu membawa perubahan positif bagi madrasah.

"Saya berharap pengurus OSIM yang baru dapat menjadi teladan bagi siswa lainnya dan mampu menjalankan program-program yang bermanfaat bagi kemajuan madrasah," ujar  Ambat Siregar, S.Ag..



Ketua OSIM terpilih, Melda Khairani Harahap, dalam pesannya menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan dan berjanji akan menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya.

"Kami akan berusaha semaksimal mungkin untuk menjalankan amanah ini dan mewujudkan visi misi OSIM MAN Padang Lawas Utara," kata Melda sapaan akrab dari ketua OSIM MAN Paluta Periode Tahun 2025. (CZR)

Berikan Komentar
Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun). Komentar akan ditampilkan setelah disetujui oleh Admin
LINK TERKAIT